flashback

Jumat, 21 September 2012

Tentang Huruf Jepang



  

HIRAGANA

Hiragana, menurut saya, merupakan yang paling utama dipelajari karena kurang lebih 60% bagian dari kalimat bahasa Jepang menggunakan hiragana. Hiragana merupakan lambang bunyi a i u e o, ka ki ku ke ko, dan seterusnya sehingga bisa menggantikan kanji dan seluruh kalimat Jepang bisa saja ditulis dengan hiragana semua. Namun karena bahasa Jepang tidak mengenal spasi, kalimat yang terdiri dari hiragana semua menjadi sulit dibaca. Jadi sebetulnya kanji itu mempermudah pemahaman arti. Tetapi ada perkecualian juga. Buku cerita anak usia rendah biasa menggunakan hiragana dan tanpa kanji, tetapi dengan memberikan spasi di antara kata.
Hiragana konon diturunkan dari kanji (ada beberapa buku bahasa Jepang yang menunjukkan bagaimana kanji tertentu diubah bentuknya menjadi hiragana). Bentuk hiragana bulat-bulat, banyak lengkungan, dan sejarah awalnya digunakan oleh kaum wanita.

KATAKANA

Selanjutnya, katakana, yang juga merupakan lambang bunyi dan turunan kanji seperti hiragana, tetapi dengan bentuk yang tajam-tajam, banyak garis-garis lurus, dan sejarahnya digunakan oleh kaum pria saja. Katakana digunakan untuk menulis kata-kata pinjaman dari bahasa asing (termasuk nama orang asing), nama tumbuhan dan hewan, kata-kata onomatope, kata seru, dan untuk memberikan penekanan pada kata.
Saya ingat orang Jepang banyak yang melafalkan bahasa Inggris seperti menggunakan bunyi katakana. Misalnya, “this is a pen” menjadi ディス・イズ・ア・ペン。(baca: “disu izu a pen”). Pertama dengar ya bingung. Lama-lama terbiasa, dan kalau sudah menangkap prinsip penggantian bunyi bahasa Inggris ke bunyi katakana, cukup membantu dalam menguasai kosa kata Jepang yang baru. Misalnya, hotel (bahasa Inggris), bahasa Jepangnya adalah “hoteru/ホテル”. Kalau terpaksa, lupa bahasa Jepangnya apa, istilah bahasa Inggris bisa kita ganti saja ke bunyi katakana, dan suka nyambung juga.

KANJI

Kanji, yang mengintimasi karena ada banyak sekali. Ada yang mengatakan jumlah kanji ada 10.000 sampai 40.000. Entahlah yang mana yang benar, tetapi sebagai untuk hidup sehari-hari hanya perlu hapal Joyou Kanji atau kanji yang dipakai sehari-hari(1945 huruf). Jouyou Kanji kabarnya akan ditambah lagi tahun ini oleh Monbukagakushou. Huh, pingsan dulu ah. Lihat di sini. Sedangkan cara penulisan kanji untuk tiap level JLPT (dari N5 sampai N1) bisa lihat di sini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar